Menu Tutup

Mudik Lancar Rumahpun Aman

Mudik Lancar Rumahpun Aman

Lebaran kurang beberapa hari lagi, tradisi mudik sering dilakukan masyarakat Indonesia untuk berkumpul bersama keluarga. Beberapa tahun terakhir kita terkena musibah wabah covid-19. Hal tersebut menyebabkan kita tidak bisa berkumpul bersama keluarga besar. Tetapi karena kasus covid-19 mulai berkurang. Pemerintah mulai menerapkan new normal, sehingga mudik diperbolehkan tentunya dengan selalu menerapkan prokes.

mudik

Tradisi mudik sudah mulai banyak dilakukan oleh sebagian masyarakat Indonesia. Jika kita melakukan mudik perjalanan ke kampung halaman, tentunya rumah dalam keadaan kosong sehingga memungkinkan terjadinya kasus pencurian. Sebelum pergi ke kampung halaman, pastikan Anda mengunci semua jendela dan pintu rumah.

Pintu utama dan pintu garasi merupakan pintu yang penting untuk sebuah rumah. Pastikan Anda mengunci pintu utama dengan benar. Jika Anda menggunakan pintu garasi otomatis, pertimbangkan untuk memasang gembok tambahan pada pintu garasi. Pintu garasi biasanya berada di area paling depan rumah. Hal tersebut yang menyebabkan pintu garasi merupakan komponen yang penting bagi sebuah rumah.

pintu garasi

Selain pintu garasi dan pintu rumah, pastikan Anda sudah mencabut gas elpigi dan mematikan seluruh aliran listrik yang ada di rumah. Nyalakan satu atau dua lampu yang ada pada bagian depan rumah, agar rumah Anda tetap terlihat bepenghuni. Selain itu, letakkan kunci cadangan di tempat yang aman. Jangan letakkan di bawah pot bunga ataupun di atas kusen pintu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *